Kawasaki Hadirkan Ninja 150RR SE Edisi Perpisahan, Banderolnya 37,7 Juta !

Ninja RR Perpisahan

 

Masih ingat soal Postingan EA’s Blog tentang Kawasaki Ninja GPZ900R yang merupakan Ninja-Series Pertama di Dunia ??  Bila Brosist melihat & mencermati kehadiran sang Ninja Perdana, Tentunya di tahun 2014 ini Nama besar Ninja-Series sudah melanglang buana selama 30 tahun !!

Oleh karena itu Kawasaki membuat Edisi Spesial 30 Tahun ke hampir semua Ninja-Seriesnya seperti Ninja ZX-10R, Ninja ZX-6R dan Tak ketinggalan Ninja 150RR (ZX-150). . .

 

Ninja 30 Years

 

Seperti kita ketahui bersama, Setelah Ninja 250 RR Mono yang diplot sebagai pengganti Ninja 150 RR mengaspal di Tanah Air, Tentunya Masa Bakti Ninja 2-Tak akan segera berakhir Brosist. . . Mungkin bisa dibilang inilah Versi Pamungkas atau versi Spesial Edition sekaligus Perpisahan kepada sang “Jambakan Setan” seperti yang pernah EA’s Blog bahas sebelumnya Disini. . .

 

Kawasaki Ninja 150RR Spesial Edition ini sendiri tidak terlalu mengalami perubahan dibandingkan Kawasaki Ninja RR Biasa, Hanya saja pada varian terbaru ini sudah dilengkapi dengan pelindung tangki. . . Detail perbedaan yang bisa terlihat jelas adalah Warna Hijau nya yang kini ditutupi Striping Putih dengan Livery ala Ninja 30 Years di sisi samping. . .

Selain itu terdapat pula berbagai emblem yang terdapat di beberapa bagian, Seperti tulisan “Ninja 30th Anniversary” yang terdapat dibagian fairing. . . Kesan Sporty nya makin mencolok berkat penggunaan Cover Single seater yang berwarna putih. . .

 

Untuk harganya, Ninja 150 RR Special Edition 30 Years ini akan dijual seharga Rp. 37, 7 Juta saja (OTR Jakarta), Alias lebih mahal dibanding Ninja RR SE sebelumnya yang dibanderol Rp. 36,4 Jutaan (OTR Jakarta via Situs KMI). . .

Dari penelusuran yang EA’s Blog dapatkan, Tidak ada perbedaan di sisi performanya yang tetap mampu memuntahkan “Jambakan Setan” yakni Power Maksimum 21 KW (28,1 HP) @ 11.000 RPM & Torsi 20 N.m @ 9.000 RPM. . .

 

 

So, Sang “Jambakan Setan” akan Segera Mengakhiri Masa Bakti. . . Brosist Ada yang Berminat Memboyong Edisi Perpisahannya ??

Ninja RR perpisahan2Pic yang ini pinjem kang IWB, wkwkwkwk  😀

 

// //

// //

37 comments

  1. 37.7 juta. mending beli nsr sp seken. masa dari dulu mesin sama sasis gak ada perubahan. r15 yg lebih keren aja cuma 28 juta. padahal katanya biaya produksi 2 tak lebih murah dari 4 tak karena komponen yg digunakan lebih sedikit.

  2. itu bkn edisi perpisahan bro…
    udah dibahas koq sm blogger papan atas,itu kn cm edisi 30thn nya kan?

    kl mo kluarin edisi perpisahan kyknya jk ditemplokin silinder pdk gold, snalpot tsukigi, membran V force ,karbu pwk sudco 30mm itu baru joosss,,ane bungkus sebiji deh.

    :mrgreen:

      • Itu foging piston kn udah dibeberkan kl msh bakal diproduksi smp thn dpn krn regulasi blm ketuk palu,scr org dagang mn ada sih yg mau stop pdhl msh laku byk?

Silahkan Berikan Komentar Brosist yaa ....