Apa Rencanamu Kawasaki ?

Ninja 250R & FI

 

Hingar bingar kehadiran Yamaha YZF R25 seakan tak ada habisnya Brosist !! Mulai dari Power Maksimumnya yang tembus 36 PS, Lampu Depan yang Sangar, Teknologi Mesin yang Digunakan, Perbandingan Hasil Dynotest, Hasil Test-Ride hingga yang terakhir Hasil Top Speed nya mampu mengundang animo yang besar dari para Bikers Tanah Air. . . Meskipun harganya termasuk di Segmen Sport Premium alias Tak semua kalangan mampu membelinya, Tapi tetap saja YZF R25 laris manis terjual dan dalam sekejap menjadi Idola baru di Kelas 250cc. . .

 

R25 vs N250 4

 

Lantas apa yang terjadi dengan “Sang Penguasa” kelas 250cc sebelumnya ?? Yup ! Seketika Nama Ninja 250 FI yang sekian lama menjadi penguasa di segmen ini langsung senyap dan tanpa pemberitaan menghebohkan sedikitpun. . . Sekalipun masuk dalam pemberitaan “Heboh” , Itupun hanya menjadi pembanding dari Keganasan Power sang R25 yang menjadi “Aktor Utama”. . .

Apa hasil akhirnya ??  Di kelas yang mayoritas usernya menginginkan Performa Lebih ini, Tentunya Ninja 250 FI menjadi terlihat Inferior. . . Bahkan IMHO keunggulan di sisi tampilan Ninja 250 FI pun seakan lenyap oleh kegantengan Akselerasi & Power Mesin sang 250cc milik pabrikan Garputala. . .

 

Ninja 250 SE ABS

 

Sebagai Penguasa dan Pelopor segmen ini di Tanah Air, Tentu saja Kawasaki tak boleh serta-merta berdiam diri begitu saja sambil meratapi kekalahan. . . Bukan hanya dari sisi pelopor saja, Tapi kita juga ketahui Kawasaki banyak bergantung ke Motor 250cc nya, Apalagi setelah Ninja 150 Series (2-Tak) yang banyak digandrungi Speedlovers bakal distop tahun depan. . . Brosist bisa melihat sendiri Data hasil penjualan Kawasaki di bulan Mei 2014, Kawasaki hanya berhasil menjual 15 ribuan unit Motor saja, Itupun mengalami penurunan dibanding bulan April yang mampu mencatatkan 16 ribuan unit. . .

 

Meski banyak yang mengatakan bahwa “Pelokalan” Ninja 250FI adalah jawaban yang realistis atas gempuran pesaing, Namun IMHO, Cara tersebut takkan berpengaruh hingga 100% untuk membendung sang R25. . . Untuk menyaingi R25 apalagi plus Nama Besar Yamaha, Kawasaki membutuhkan sesuatu yang baru. . . Sesuatu yang mampu membuat booming jagad Tanah Air seperti yang pernah dilakukan dengan Ninja 250FI 2012 silam. . .

 

 

Well. . . Entah apapun caranya, Namun itu sangatlah ditunggu untuk bisa secepatnya memulihkan penjualan Geng-Ijo sekaligus kembali mengukuhkan Kawasaki sebagai “Penguasa”  Segmen yang dirintisnya ini. . . Selain itu, Persaingan semakin ketat, dan Sudah waktunya ada sesuatu yang baru dalam diri Ninja 250. . . Ninja 250 4-Cyl ?? Jika “kemustahilan” itu mampu diatasi maka something big is waiting…………

 

So, Apa Rencanamu Kawasaki ??

ZX10

59 comments

  1. Yg pasti sih ini menarik untuk ditunggu. Mdh2an something big is waiting to come out and play. Sy slh satunya yg sedang nungguin kejutan itu. Amunisi udah disiapin, tinggal ditembakin, hahaha…

  2. kang ferboes payah….
    moosssoookkk ora ngerti ninja zx250rr 4silinder inline???
    kui seng dadi isu kawak meh reborn go nyaingi klan yzf yamahok……

  3. kawasaki ninja lekat dengan kecepatan
    r series masih asing di kalangan menengah kebawah
    karna r series ya tenar buat 600cc keatas kebawah masih belum
    tahun ini mungkin ninja aman gak tau tahun depan?
    moga ada upgrade dari ninja gak harus 4cyl lah extreem 3cyl aja udah wuzzz…
    hehe

  4. ZX-2R reborn, 75 jt, full fitur dengan desain dan suara yang menawan. KR-1S reborn juga boleh. Salam 20.000 rpm

  5. Adakah kemungkinan kawasaki akan menggarap market 150cc, 4 tak SOHC naked sport?? Secara, kawasaki dulu menggarap pasar 150cc 2 tak yg ditinggalkan 2 pabrikan besar..pergerakan kawasaki, 150cc 2tak-N2502cyl-RRmono 1 cyl—150cc DOHC/SOHC??

Silahkan Berikan Komentar Brosist yaa ....