Upgrade Performa Beat FI, Colek Dikit Naik 4 HP diatas Dyno !

Beat FI Techno White

 

Setelah beberapa waktu silam EA’s Blog juga pernah membahas soal Upgrade Performa Honda Beat FI yang mampu tembus 12,62 HP diatas Dyno (Power Asli Motor). . . Kali ini EA’s Blog mau bahas lagi nih, Masih seputaran upgrade performa Mesin Generasi Beat FI yang asyiknya lagi juga bisa diaplikasi di Scoopy FI, Spacy FI ataupun New Vario 110 FI. . . Bedanya kali ini lebih simpel dari sebelumnya dan tapi hasilnya gak beda jauh-jauh banget, Alias masih bisa memenuhi hasrat para Brosist Modifers sekalian meskipun berdana minim. . .

Cekdisot yah Brosist. . . !!

 

Beat FI Upgrade3

Di bagian ruang bakar, Piston dijejali milik Kawasaki Kaze berdiameter 54 mm. . . Otomatis Kapasitas Silinder (Kubikasi) melonjak drastis hingga 125,8 cc dari standar Beat FI 108 cc. . .

Oiya, Bagi brosist yang gak mau repot bubut, korter atau sejenisnya, Tinggal siapkan aja kocek 700 ribuan untuk memboyong blok paketan 54,5 mm yang isinya sudah lengkap mulai dari Blok Silinder, Piston, Ring Piston, Pen & Paking, Di pasaran tersedia banyak merk mulai dari Kawahara, TDR dll. . . Yang terpenting bila motor dipakai daily use (Harian) adalah Rasio Kompresi mesin, Atur ulang kubah (dome) klep dan pastikan kompresinya maksimal 10,5 : 1. . .

Kenapa Rasio maksimal 10,5 : 1 ? Karena mesin Beat tidak dilengkapi pendingin cairan layaknya Vario 125, Jadi gak bisa seenaknya main kompresi tinggi. . . Untuk ukuran harian (untuk keperluan lain beda cerita) usahakan maksimal demikian plus BBM sekelas RON92 (cth:Pertamax), Jadi resiko yang tidak diinginkan bisa jauh diminimalisir tapi tenaga masih powerfull. . . EA’s Blog Bukan asal ngomong doang koq, Udah pengalaman ngulik & riset formula kohar Spacy yang masih saudara sama beat FI . . .

 

Beat FI Upgrade2

Beat FI Upgrade5

Throttle Body Vario 125 & Piggyback API Tech, Kombinasi Nyuss

 

Di bagian selanjutnya adalah bagian penyuplai BBM, Berbeda dengan karburator yang gampang diulik, Generasi Injeksi (PGM-FI) lebih gampang-gampang susah meskipun intinya sih sama saja, yaitu memberi asupan bensin & udara yang lebih banyak ke ruang bakar. . . Di bagian ini Beat FI memakai throttle body milik Vario 125 & Injektor milik PCX150, Keduanya mudah didapat di pasaran koq Brosist. . .

Sementara itu untuk otak pengatur asupan BBM oleh Throttle Body & Injektor tadi, Pemilik Beat FI ini, Fendy Hartono mempercayakan pada ECU Standar yang di doping oleh Piggyback Impor asal Thailand API Tech. . . Ruang bakar mantap + Semprotan Bensin & Udara Mantap = Tenaga Wuzz !!

 

Beat FI Upgrade4

 

Beralih ke sektor CVT, Sektor pengalir tenaga dari mesin juga mengalami sedikit ubahan Brosist. . . Ubahannya gak banyak Koq, Cuma Per CVT 1500 RPM & Roller 7 Gram Merk KTC plus Pulley Depan Racing merk SPS. . . Tapi menurut hasil Grafik Dyno, Ternyata masih ada kekurangan yaitu Power di RPM atas gampang drop. . . Menyiasatinya gampang aja koq Brosist, Tinggal pakai Roller ukuran 8/9 Gram atau bisa juga di kombinasi antara 8 & 9 gram. . . Semuanya juga sangat mudah didapat dipasaran deh Brosist. . .

Terakhir Sistem Pembuangan atau Knalpot, Beat FI ini menggunakan knalpot standar yang dibobok plus leher knalpot merk Tsukigi Thailand. . . Bagi Brosist yang gak mau repot-repot bobok Knalpot, Udah ada Tsukigi Silent tuh. . . Model & Suaranya mirip banget knalpot bobokan standar, Brosist tinggal siapkan uang 400 ribu-an saja. . .

 

Beat FI Upgrade6

 

Hasilnya gak tanggung-tanggung, Dari semula Power Beat FI Hanya 8,5 HP (Standar Beat) , Kini Power Beat FI mampu naik hampir 50% ke angka 12,06 HP diatas Dynojet milik Ultraspeed Racing. . . Tak hanya itu loh Brosist, Torsi maksimal Beat FI ini juga tercatat naik hingga 11,07 N.m dari standarnya yang hanya 8,6 N.m saja. . . Wuihhh !! Asik banget pasti tuh, Motor batangan mah kalah sensasi deh pasti. . . hehehee 😛

 

Meskipun di sumber tidak disebutkan Rincian Biayanya. . . Tapi tenang aja Brosist, EA’s Blog sudah kumpulkan rincian daftar harga part-nya dari berbagai speedshop. . .

Nih Dia Bocoran Rincian Biayanya (Bukan patokan, Hanya sebagai referensi harga) 

 

– Piston Kaze + Biaya Pasang (Bubut) + Biaya Porting & Polish: Rp. 400.000

– Throttle Body Vario 125 : Rp. 380.000

– Injektor PCX 150 : Rp. 250.000

– Pulley Depan SPS Beat FI : Rp. 350.000

– Roller 8 gram KTC : Rp. 95.000

– Per CVT 1500 Rpm KTC : Rp. 90.000

– Piggyback API Tech Beat FI (Masih abu-abu) Bocorannya : Rp. 2.000.000

– Bobok Knalpot + Leher Knalpot Tsukigi : Rp. 275.000

Apapun Tema Upgrade Performanya, yang penting BBM-nya harus RON 92 keatas ya Brosist !!

Beat Cherrybelle

Sumber : Otomotifnet

47 comments

  1. mang eno..
    punteun ane mau juga pengguna beat FI nya

    lagi mau di seperti mang eno kan,,
    tapi pengen sekalian belajar dan ngerti juga,,

    boleh chat langsung @ socialchat?

  2. Akang akang semua, post yg diatas tuh tanapa upgrade tanpa bore-up apa gimana?
    Saya masih bingung. Soalnyanya saya ingin upgrade tapi tanpa bore-up. Mohon pencerahannya kang 😀

Silahkan Berikan Komentar Brosist yaa ....