Spesial : Ini Dia 5 Motor Konsep Terbaik dari Honda !

 

Konsep Honda 1

 

Brosist sekalian… Sebelumnya kita sudah puas mengupas tuntas tentang 5 Motor Konsep Terbaik dari Yamaha. . . Nah, Mari kini kita lanjutkan dengan motor konsep terbaik dari Pabrikan lainnya, yakni Pabrikan Sayap Mengepak, Honda. . . Sejak dulu, Honda dikenal sebagai produsen roda 2 Jepang yang terbesar… Nah, Apakah hasil Inovasi Motor Konsepnya juga se-advanced Nama Besar nya di kancah Sepeda Motor Internasional ? Yuk, Kita simak bareng-bareng aja Listnya… Cekdisot !

 

 

5. Honda Xaxis

 

Honda Xaxis

 

Jika Yamaha punya Morpho & GTS1000, sementara Bimota punya Tesi 3D, yang berbekal suspensi unik… Maka Pabrikan sayap mengepak juga punya Honda Xaxis !! Yup, Motor nyentrik ini adalah motor konsep yang menggunakan suspensi depan unik, alias menggunakan Garpu tunggal sebagai suspensi depannya. . .

 

Honda Xaxis 3 Honda Xaxis 2

 

Tak hanya sektor suspensi depannya yang menjadi fokus utama Honda Xaxis… Tapi juga merata hingga ke seluruh bagian. . . Tengok aja tuh Elf-Designed Single-Sided Swingarm Belakang, Mesin VTR1000SP, Aksen Chrome yang Blink-blink, Disc Cakram Super lebar, hingga desain tangki dan buritannya yang kemudian menginspirasi Superbike Flagship Honda, seperti CBR600RR & CBR1000RR edisi pertama. . . Cakep nih !!

 

 

4. Honda Zodia

 

Honda Zodia Concept

 

Kata kuncinya : Cruiser, Berkapasitas mesin besar, Bertampang angker, dan Styling nya unik. . . Yup, Honda Zodia adalah motor yang tepat digambarkan dengan kata-kata tadi… Motor konsep yang pertama kali diperkenalkan di tahun 1995 pada gelaran Tokyo Motor Show ini memang punya nilai “amazing” yang cukup luar biasa. . .

 

Honda Rune 6Honda Zodia Concept

 

Sayangnya, Honda Zodia hanya berakhir sebagai motor konsep semata dibanding diproduksi massal tuh Brosist… Eits, Tapi jangan khawatir, Kalau memang kesengsem banget dengan Zodia… Brosist bisa tengok Honda Valkriye Rune tuh ! Meskipun mengusung mesin yang jauh berbeda (V-Twin vs Flat-Six)… Tapi secara tampang, sama-sama syerem alias garang maksimal koq. . .

 

 

3. Honda X-Wing

 

 

X-Wing9

 

Jika Brosist menilai Honda NM4 Vultus adalah sosok motor Honda yang paling futuristik, Maka coba lihat dulu yang satu ini. . . Yup, Honda X-Wing inilah “sang pencerah” dari Vultus NM4 yang saat ini beredar di pasaran, dan dikabarkan juga akan segera masuk Indonesia sebagai line-up moge AHM. . .

 

X-Wing5 X-Wing3

 

Berbicara futuristik, Tentu saja Honda X-Wing tak bisa dipandang sebelah mata… Tuh, Tengok aja Teknologi gokilnya seperti Sistem Navigasi Berbasis GPS, Panel Instrumen Display yang Terhubung ke Internet yang memberikan Info terkait perubahan suhu, Kondisi Trek, Jarak tempuh, Combined Anti-Lock Braking System, Mesin 150ยบ V6 Longitudinal 1.500cc, serta tak Ketinggalan Kontrol Traksi yang bisa disetting sesuai dengan keinginan Rider. . .

Kenapa EA’s Blog sebut Teknologi Gokil ? Yup, Karena motor konsep ini diperkenalkan tahun 1999 atau sekitar 16 tahun silam di ajang Tokyo Motor Show !! Dan coba tebak, bahkan beberapa teknologinya baru digunakan di motor produksi massal 10 tahun kemudian… Benar-Benar Motor Konsep dalam arti yang sesungguhnya bukan Brosist ?

 

 

2. Honda EVO6

 

 

Honda EVO6 2

 

Mesin Flat-Six Fenomenal milik Honda Goldwing memang sayang banget kalau nggak dimaksimalkan menjadi berbagai tipe motor selain tourer… Dentuman suara mesinnya yang menggelegar bagai Muscle Car Amerika, plus Sensasi Power yang smooth dan renyah khas Honda, Membuat mesin ini adalah salah satu yang paling difavoritkan, selain mesin Superbike & Supersport. . . Yup, Dan itulah yang persis dilakukan Honda dengan motor konsepnya yang berlabel Honda EVO6 !!

 

Honda EVO6 3 Honda EVO6

 

Diluncurkan pertama kali tahun 2007 silam, Honda EVO6 saat itu sejatinya dinilai oleh para pengamat otomotif sebagai “gertakan” Honda terhadap Yamaha, yang saat itu baru saja memperkenalkan generasi terbaru VMAX. . . Tak hanya mesin gambotnya yang mengundang perhatian, Bahkan motor ini juga dibekali berbagai part yang aduhai, serta dibekali desain yang agresif dan diluar kebiasaan Honda pada umumnya. . . Sempat digembar-gemborkan bakal diproduksi massal, Sayangnya Honda EVO6 hingga saat ini hanya berakhir sebagai pajangan Honda saja tuh Brosist. . . Tapi idenya ? Brillian !!

 

 

1. Honda NR750 Prototype

 

 

Honda NR750 Prototype 3

 

This is it ! The Number One, dan pastinya yang paling Fenomenal diantara semuanya… Apa motor konsep yang paling terbaik diantara yang terbaik itu Kang Eno ? Yup, Jawabannya adalah Honda NR750 Prototype !! Sosok sepeda motor yang menunjukan keahlian Soichiro Honda dalam membuat sepeda motor diluar logika, dan bahkan teknologinya belum bisa ditiru hingga artikel ini ditulis. . . Waooww !!

 

Honda NR750 Prototype 2 Honda NR750 Prototype

 

Tahun 1987 silam adalah momen perkenalan Motor yang satu ini. . . Saat itu tanpa diduga-duga, Honda mendaftarkan sebuah entry baru di ajang Le Mans 24-Hour Endurance, yang ternyata adalah sebuah prototype motor terbaru mereka bernama Honda NR750. . . Motor konsep terbaik Honda ini adalah hasil pengembangan dari Jagoan GP yang ultra-sophisticated, one-of-a-kind, state-of-the-art, Honda NR500… atau yang dulu sering disebut New-Generations Oval-Piston Honda. . .

 

NR750 OpenHonda NR750 Prototype 4

 

Honda NR750 Prototype dijejali dengan part yang luar biasa di masanya… Sektor jantung pacunya dibekali mesin 4-Tak, 85ยบ V-4 Engine, Oval-Piston, DOHC 32 – Titanium Valves, Dual – Liquid Cooled, Titanium Conrods, Penyuplai BBM PGM-FI dengan sensor 16-bit, dan Magnesium Crankcase. . . Sektor eksteriornya juga tak kalah fenomenal dengan Velg Magnesium, Elf-Designed Pro-Arm, Carbon-Fiber Bodykit, Alumunium Twinspar-Extrude Frame, dll. . . Hingga pada akhirnya, NR750 Prototype mampu direalisasikan dalam wujud Honda NR750 yang meluncur ke pasaran 5 tahun kemudian, dengan unit produksi yang sangat terbatas. . . What a bike !!!!?

 

 

 

Well. . . Gimana Brosist ? Keren-keren nggak. . . ? Nah, Motor Konsep Honda mana yang paling berkesan bagi Brosist sekalian ? Yuk, kita diskusikan di kolom komentar bareng-bareng deh Brosist. . .

 

So, Motor Konsep Honda ? Ternyata keren euy !

 

Konsep Honda 2

 

Baca Juga yaa Brosist. . .

 

Motor Konsep Yamaha 2

Spesial : Ini Dia 5 Motor Konsep Terbaik dari Yamaha !

ย 

Kick Starter

Teknologi Masa Kini, Teknologi Masa Gitu ??

ย 

CB Jadul 9

Ini Dia Alasan Untuk โ€œSetiaโ€ dengan Motor Brosistย !!

 

VFR1

Honda VFR750R (RC30), The Ultimate Legendary 750ccย !

ย 

CB750 Ride

Honda CB750, Motor Bermesin 4-Silinder Modern Pertama di Duniaย !

 

X-Wing9

Honda X-Wing, Sport โ€“ Touring Super Futuristik Yang Melampaui Jamanย !

Iklan

28 comments

  1. menururt ane motor konsep paling keren tetep suzi nuda, brojol jaman baheula bingits tuh thn ’86…. imo loh… namanya juga urun fendafat… cmiuw ๐Ÿ˜€

Silahkan Berikan Komentar Brosist yaa ....

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s