Brosist sekalian. . . Kabar kehadiran Kawasaki Ninja H2 & H2R baru-baru ini memang perlu diakui, telah mengguncang jagad otomotif dunia. . . Sosoknya yang dibangun oleh hampir seluruh Jajaran Divisi Kawasaki Heavy Industries (KHI) Group, Tampilan Hi-Tech, Supercharged-Ready & Performa yang menggetarkan Adrenalin, Mengundang banyak respon positif, sekalipun hanya bisa memimpikannya seperti EA’s Blog. . .
Namun, Ninja H2R bukanlah produk pertama geng-ijo yang ditambahkan teknologi pemutar turbocharger/supercharger loh Brosist. . . Jauh sebelum Ninja H2R meluncur beberapa hari silam, Sebenarnya sudah ada mahakarya Kawasaki lainnya yang tak kalah fantastis. . .
Motor apakah itu dan seperti apa teknologi yang digunakan ?? Yuk kita intip bareng-bareng Brosist. . . Cekidots !!
Lebih dari 30 Tahun sebelum Ninja H2R diperkenalkan ke publik, Sebelumnya Kawasaki sebenarnya telah memiliki jagoan yang tak kalah fantastisnya. . . Yup ! Adalah Kawasaki ZX750 – Turbo, Sosok Produk Kawasaki yang diplot untuk mengisi pasar yang saat itu dihuni oleh kumpulan motor berteknologi Turbocharger, sebut saja Yamaha XJ650 Seca Turbo, Suzuki XN85 Turbo & Honda CX650 Turbo. . .
Sejujurnya, Kawasaki adalah yang paling tertinggal soal penggunaan Turbocharger di produk Sepeda Motor produksi masal, lantaran Kawasaki ZX750 Turbo baru meluncur secara resmi ke Pasaran di tahun 1984 silam. . . Atau tertinggal sekitar 2 tahun dari Motor Turbocharged pertama besutan Honda & Yamaha. . . Akan tetapi, Meskipun tertinggal tapi Kawasaki justru mampu menjadi yang terbaik loh Brosist. . .
Sisi Desain, Motor ini mengaplikasi Style Fairing ala Ninja GPZ900R untuk memaksimalkan sisi Aerodinamika-nya. . . Untuk estestikanya, jangan berharap lebih yaa Brosist, Pasalnya Motor ini lansiran tahun 1984 yang berarti style Full-Fairing pun belum berkembang. . . Yang ada, motor ini justru menjadi salah satu yang pertama mengaplikasikan Full-Fairing !
Kemudian, Apabila melihat spek nya yang sudah menggunakan Frame Steel Double-Craddle, Velg Alumunium Cast-Wheel, Suspensi depan Teleskopik Anti-Dive, Suspensi belakang Monoshock & Uni-Trak System, Sudah cukup laah yaa…. ๐
Yang menarik adalah saat kita menilik sektor mesinnya. . . Yup ! Seperti yang disinggung tadi, Kawasaki ZX750 ini sudah dibekali Turbocharger sebagai suplemen mesin Inline-Four nya. . . Menarik, Karena Kawasaki menempatkan unit Turbocharger yang beda dari biasanya, Yakni ditempatkan di depan mesinnya bersebelahan dengan knalpot, Berbeda dengan motor Turbocharger lainnya yang biasanya ditempatkan di belakang mesin. . . Penempatan ulang perangkat turbocharger besutan merk Hitachi ini bertujuan untuk mengurangi gejala “Turbo Lag” , yang sering dialami Mesin Turbocharger Brosist. . .
Asyiknya lagi, Kawasaki ZX750 juga sudah mengusung Penyuplai BBM berjenis Electronic Fuel-Injection plus Computerized Linked-System tuh Brosist. . . Computerized Linked-System ini berfungsi untuk mengatur Bukaan Throttle, Tekanan Udara, Suhu Mesin & Pergerakan RPM per Tekanan Gas Buang yang dihasilkan Knalpot, Sebuah fitur yang baru ditemui di Motor keluaran 90-an hingga era Modern ini. . .
Itu artinya, Fitur Turbocharger di ZX750 ini dapat dimaksimalkan penggunaannya, Ketimbang menggunakan Karburator seperti di Yamaha XJ650 Turbo. . . Yang perlu diingat, Motor ini lansiran era 80-an lho Brosist !! What, Tahun 1984 sudah pakai Penyuplai BBM Fuel-Injected ?? Hmmm…..
Uniknya lagi, Mesinnya masih dibekali pendinginan sekelas Oil-Cooled (Pendingin Oli) loh Brosist. . . Satu hal yang perlu diingat, Mesin dengan turbocharger (apalagi turbo jadul), Pasti menghasilkan panas mesin yang luar biasa tuh Brosist !! Kebayang kan, kalau hanya memakai pendinginan sekelas Oil-Cooled ?? Pasti material mesinnya kelas dewa banget deh tuh Brosist….. Itu sebabnya, Kawasaki juga melapisi beberapa part ZX750 ini dengan lapisan silikon (Seal, Seal O-Ring, Rantai) plus diberikan beberapa potongan sirip air-fins yang berbeda ketimbang ZX750 Non Turbo, Yang bertujuan untuk pelepasan panas yang lebih cepat. . .
Hasilnya, Saat diboost dengan tekanan standar 10,5 Psi, Kawasaki ZX750 mampu memuntahkan tenaga hingga 112 HP @ 9.000 RPM, Plus Torsi Badak 99,1 N.m @ 6.500 RPM. . . Power Kawasaki ZX750 Turbo ini melejit dan berteriak maksimal saat putaran mesin berada di 5.000 RPM hingga menyentuh redline di 10.000 RPM, Seiring dengan makin besarnya tekanan gas yang dimuntahkan oleh mesin lewat leher knalpot. . . Motor bermesin 738 cc ini mampu berlari maksimal hingga 146 mph atau sekitar 235 Km/h !! Plus catatan 0-402 m mampu ditempuh hanya dalam waktu 10,71 detik saja !!
Sebuah angka yang bahkan sulit dilewati oleh Superbike 4-Tak era 80-an yang berkubikasi 1000 cc….. Bahkan GPZ1100 yang kapasitasnya tembus 1.100cc pun nggak sekenceng itu lho diatas trek drag race !
Tahukah Brosist ??
Kawasaki ZX750 Turbo Memegang Rekor Sebagai Sepeda Motor Turbocharger tercepat di Dunia,
Pada tahun 1983 Silam….
Nih Dia Spesifikasi Kawasaki ZX750 Turbo, Spesial untuk Brosist sekalian….
Manufaktur : Kawasaki
Model : ZX750E (ZX750 Turbo, GPZ750 Turbo)
Tahun Pembuatan : 1983-1985
Engine : 4-Tak, Oil-Cooled, Inline 4 Silinder, DOHC 8 Valve (2 Valve per Silinder), Hitachi HT-10B Turbocharged
Bore x Stroke : 66 x 54 mm
Kapasitas Silinder : 738 cc
Sistem Penyuplai BBM : Electronic Fuel-Injection
Rasio Kompresi : ย 7, 8 : 1 (Turbocharged Off)
Transmisi : 5 โ Speed
Ignition : Digital Electronic
Starter : Elektrik Starter
Max Power : 112 HP @ 9.000 RPM
Max Torsi : 99, 1 N.m @ 6.000 RPM
Top Speed : 235 Km/h
Panjang x Lebar x Tinggi : 2220 x 740 x 1185 mm
Jarak Sumbu Roda : 1490 mm
Tinggi Jok : 780 mm
Berat Kosong : 223 Kg
Kapasitas Tangki BBM : 18 Liter
Frame : Double Tubular Steel Cradle
Suspensi Depan : Teleskopik Fork 37 mm, Anti-Dive System
Suspensi Belakang : Monoshock Adjustable, With Uni-Trak
Rem Depan : 2 x Cakram Hidrolik, Disc 280mm, Kaliper 2 Piston
Rem Belakang : Cakram Hidrolik, Disc 270 mm, Kaliper 2 Piston
Ban Depan :ย 110/90 – R18
Ban Belakang :ย 130/90 โ R18
Well. . . Meskipun ketenarannya terdengar hingga ke seluruh penjuru dunia, Namun penjualan Kawasaki ZX750 – Turbocharger ini jelaslah tak bersinar, Begitupun dengan para kompetitor lain yang bermesin Turbocharger. . . Selain harganya yang mahal, Perawatannya yang rumit pun pasti menjadi alasan mengapa Motor-motor tersebut kurang diminati. . .
Meskipun demikian, Kawasaki ternyata telah mampu memberikan yang terbaik dalam diri ZX750 – Turbo tuh Brosist. . . Buktinya, ZX750 – Turbo mampu tuh menyabet gelar Motor Turbocharger produksi massal tercepat di Dunia, pada masanya. . . Oleh karena itu, Rasanya tak berlebihan bila EA’s Blog memberikan tagline :
” Kawasaki ZX750 – Turbo, Let The Good Times Boost !! “
Oke, Demikian dulu artikel History Ringan ala EAโs Blog yang harus dipublish rada telat ini. . . Kita bertemu di Next Artikel ya Brosist, Tentunya masih dengan Jajaran Motor Legendaris Dunia yang bikin tercengang deh. . . So, Stay tuned terus bareng EA’s Blog yaa Brosist….. See Yaahh ๐
So, Kawasaki ZX750 Turbo. . . Rasakan Sensasi Lonjakan Powernya Brosist !!!
Baca jugaa yaa Brosist. . . .
– Kawasaki Ninja ZXR-250, The Real Ninja 250ย !
– Kawasaki ZR250 (Balius), Sport-Tourer Dengan Teriakan Bengisย !!
– Kawasaki KR-250 Tandem Twin, Motor 2-Tak Race Replika Juara Duniaย !!
– Kawasaki Ninja H2R Muncul di Ajang Intermot, Tampangnya Bengiss !!
– Kawasaki H2 Mach IV, Inline-Triple Legendaris Ala Pabrikan Jepangย !!
– Spesial : The Story of Legendary Ninja 150ย !
– Kawasaki GPZ250R, Ninja 250 Jadul yang Eksotis Bangetย !!
– Ninja 250 R Brasse 31BLK , Ebusyed Sangar Banget Euyย !!
akankah era ini terlahir kembali..
http://mansarpost.wordpress.com/2014/10/04/era-baru-headlamp-futuristik/
Sepertinya iya masbroo… cek deh :
https://enoanderson.com/2014/09/25/opini-motor-masa-kini-akan-kembali-ke-masa-lalu/
Shalat ied dulu mang..
Ketika skrg rame debat dohc-sohc mana yg lebih hi-tech…. Bapak2 kita dulu cuma ngomong : jamanku juga udah dohc, plus turbo lagi ๐
http://78deka.com/2014/10/05/halo-apa-kabarmu-vixion-killer/
khihihihi, yang debat kusir langsung #jlebb…. wkwkwkwk ๐
jambakan neraka
jambakannya semakin mendekatkan kita dengan sang pencipta…
Astagfirullah, jangaan ahh broo…. ๐ฆ
Kalau mau cobain jambakan KAWANSAPI ke Madura aja No….
*nebengkarapan
Haiyaaahh, wkwkwkwk ๐
apakah benar klo turbocharged di pasang dimotor maka tidak akan pakai intercooler terpisah? FYI pada mobil yg pake turbo, intercooler berfungsi untuk menurunkan suhu gas buang dari exhaust sebelum masuk kedalam dan memutar turbine turbonya, karena gas buang sendiri sudah punya sifat yg amat panas, maka bisa bikin turbine turbo jadi membara, dimana panasnya bisa merambat ke area rumah keong tempat kipas propeller (yg mana menjadi 1 shaft dg turbine turbo)yg berfungsi memampatkan udara ke mesin itu. akibatnya kerapatan oksigen bisa berkurang lantaran terkena panas tersebut, makanya biasanya dipasang intercooler terpisah klo dimobil. tapi klo ane liat modif yamaha r1 pake turbo di youtube, ngga pake intercooler, jadi dari keempat exhaustnya langsung disatukan 1 pipa menuju turbine turbonya. mungkin yg punya warung bisa menanggapi?
harusnya sih pakai intercooler dulu masbroo, Soalnya kalau langsung ya malah bakal drop performanya. . . Makin dingin suhu udaranya, makin banyak oksigen murni yang disupply, otomatis ledakan mesin makin besar. . .
Mungkin pakai mini intercooler kali masbroo, Jadi di video gak kelihatan…. xixixi ๐
Bentuknya masih agak aneh
===========
Yamaha Masukkan Motor Dual Sport WR250R, Penantang Serius Kawasaki KLX 250? http://klxadventure.com/2014/10/05/yamaha-masukkan-motor-dual-sport-wr250r-penantang-serius-klx-250/
salah satu anggota keluarga motor masspro ber – fairing pertama nih omm ๐
apa cuma ane ngerasa kalau kayak odong-odong hehe
http://lelakijelata.blogspot.com/2014/10/dibalik-gurita-parkir-alfamart-dan.html
namanya juga jadul kang ๐
betottt…ambrol nyawa…
syereeemmm ๐
Juoss gandoss! kukira teknologi fi baru ada d jmn modern ini saja,knapa dulu ga d lanjut ya mlh pakai karbu n skrg beralih lg ke teknologi Fi.