Belum habis pembahasan mengenai Race Indianapolis 2014 seminggu silam, Kali ini kita akan segera disuguhi pertarungan Rider di Ajang Balap Motor paling Bergengsi di Dunia, MotoGP. . . Nah, Menjelang GP Ceko esok hari, Yuk kita bahas seputar sejarah & intrik yang menarik selama digelarnya Balapan di Sirkuit “Tua” ini. . . Cekidots langsung aja yaa Brosist !!
Sejarah Sirkuit Brno & Balapan GrandPrix Pertama !
Dahulu kala, Sirkuit Brno bernama Masaryk Circuit, yang diambil dari nama Presiden Pertama Cekoslovakia, Tomáš Masaryk. . . Pada Masa itu (Tahun 1930), Sirkuit ini memiliki panjang Trek 31 Km yang diambil dari Jalanan Publik melewati Kota Brno, Bosonohy & Zêbetín. . . Tahun 1949, Panjang Sirkuit Masaryk dikurangi menjadi 17, 8 km saat digelarnya GrandPrix Lokal di Cekoslovakia, Kemudian kembali dikurangi menjadi 13, 94 Km (1964) & 10,92 Km (1975). . . Sirkuit ini baru mencapai kondisi yang permanen (seperti sekarang) pada tahun 1987 silam. . .
Tahukah Brosist ??
Nama Masaryk Circuit diubah Menjadi Automotodrom Brno
secara Resmi oleh Pihak Penyelenggara sejak Pagelaran GP tahun 1971 Silam. . .
Mike Hailwood
Race MotoGP yang akan digelar esok hari adalah balapan ke-45 sepanjang sejarah GP Brno dipercaya sebagai Penyelenggara Balapan Motor Terakbar ini, Balapan Grandprix di Brno telah dimulai sejak tahun 1965 silam. . . Pada Gelaran Balapan Pertama kali di Sirkuit Brno (Saat itu masih bernama Masaryk Circuit), Sosok Mike Hailwood mampu menjadi Juara bersama MV Agusta. . . Mike Hailwood juga mencatatkan hasil gemilang saat itu, Karena dengan menjuarai GP Brno tahun 1965, Ia berhasil mencatatkan hasil 7 kali kemenangan berturut-turut. . . Hasil luar biasa tersebut mengantarkannya menuju tangga Juara Dunia kelas Premier di Tahun 1965. . .
Uniknya, Saat itu Mike Hailwood adalah Sosok “Mentor” dari Giacomo Agostini yang dikemudian hari menjadi Rider GP Paling Legendaris hingga saat ini. . .
Baca Juga : MV Agusta 500-3, Jagoan MotoGP, Tunggangan Sang Legend Giacomo Agostini !!
Perjalanan Sirkuit Brno di Kancah GrandPrix !
Layout Masaryk Circuit – Automotodrom Brno, dari Masa ke Masa !
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, Balapan di Sirkuit Brno dimulai sejak tahun 1965. . . Namun, Konsistensi Brno sebagai Venue penyelenggara GrandPrix kelas Premier harus pupus Pada tahun 1977 !! Saat itu Pihak penyelenggara GP Memutuskan untuk Mencoret Brno dikarenakan Sirkuit ini dianggap terlalu berbahaya untuk motor dengan kapasitas mesin lebih besar. . .
Meskipun dicoret sebagai penyelenggara GrandPrix kelas Premier (500 cc), Namun Balapan untuk motor dengan kapasitas mesin lebih kecil tetap digelar di sirkuit jalanan Brno sampai tahun 1982. . . Hingga akhirnya pada tahun selanjutnya Sirkuit yang berada di Negara Ceko ini terdepak dari kalender Grand Prix dengan alasan keamanan. . .
Tahukah Brosist ??
Cekoslovakia Terpecah Menjadi 2 Negara yang berbeda Sejak 1 Januari 1993 Secara Damai. . .
Hasil Perpecahan Tersebut Menghasilkan Republik Ceko & Republik Slovakia yang Keduanya sama-sama Merdeka. . .
Sirkuit Brno dengan Layout seperti sekarang, Pertama digunakan untuk Grand Prix pada 1987 hingga 1991. . . . Brno sempat absen sebagai Venue GrandPrix pada tahun 1992 karena masalah Politik, Seperti kasus yang terdahulu pernah kita bahas di Sirkuit Sachsenring. . . Tetapi Brno kembali masuk Kalender GP pada 1993 dan berlanjut hingga balapan yang akan digelar saat ini . . .
Baca Juga : Ini Dia Balapan Perdana, Juara Perdana & Fakta Unik GP Sachsenring !!
Fakta Seputar GP Brno !
Jawa Motors, GP 350 cc. . . Asli Cekoslovakia !!
Berikut adalah Fakta yang Mungkin perlu kita ketahui seputar Pagelaran GP Brno :
– Sirkuit Brno adalah salah satu Sirkuit Paling Legendaris yang Masih dipercaya menjadi Penyelenggara Gelaran GrandPrix hingga Saat ini. . . Balapan yang akan digelar Saat ini akan menjadi ajang Grand Prix ke-45 di Sirkuit Brno. . . Hanya Sirkuit Assen (Belanda) yang pernah menggelar balapan Grand Prix lebih banyak daripada Brno, Yakni Sebanyak 66 kali Race. . .
– Mike Hailwood Mampu Menjuarai Balapan Perdana di GP Brno dengan catatan waktu 1 Jam, 11 menit, 23,2 detik. . . Saat itu, Balapan Digelar dalam 13 Laps, Dengan panjang Sirkuit 13, 94 Km. . .
– Balapan Kelas Premier (500 cc) terakhir di Sirkuit Jalanan Publik kota Brno tahun 1977, Dimenangi oleh Johnny Cecotto (Yamaha). . .
– Pabrikan Jawa Motors adalah Pabrikan Asli Cekoslovakia yang Pernah Mengikuti Kejuaraan GrandPrix ! Prestasi Terbaik Jawa Motors adalah Menjadi Runner-Up GP 350 cc Musim 1961. . .
– Sejak Sirkuit Brno dengan Layout Modern (Seperti sekarang) digunakan pada 1987, Hanya ada satu pembalap Republik Ceko yang mampu meraih podium. . . . Pembalap itu adalah Lukas Pesek (Derbi) yang meraih posisi ketiga di balapan 125 cc musim 2007. . . Sementara Prestasi terbaik Pembalap Ceko sejak era MotoGP bergulir 2002 silam adalah Karel Abraham yang Menempati Posisi 9 di musim 2012 . . .
– Sejak bergulirnya Era MotoGP pada tahun 2002, Honda dan Yamaha sama-sama menang lima kali di Brno, Sementara dua sisanya dimenangkan Ducati. . . Pembalap Honda selalu menang dalam 3 musim balapan terakhir di Brno. . . Kemenangan terakhir Yamaha adalah pada musim 2010 oleh Jorge Lorenzo, Sementara Ducati oleh Casey Stoner pada Musim 2007. . .
– Pebalap yang paling sering menang di Brno adalah Max Biaggi (4 x 250 cc, 2 x 500 cc, 1 x MotoGP) & Valentino Rossi (1 x 125 cc, 1 x 250 cc, 1 x 500 cc, 4 x MotoGP). . .
Baca Juga : Pabrikan Jawa Motors, Tahukah Anda Pabrikan Asli Cekoslovakia Ini ??
Well. . . Sekian dulu yang bisa EA’s Blog sharing dalam Artikel kali ini, Semoga dapat menambah wawasan Brosist sekalian tentang GP Brno, Republik Ceko, yang akan digelar beberapa saat lagi. . . So, Apakah Marc mampu melampaui Rekor Fantastis milik Giacomo Agostini ?? Ataukah ada yang mampu membendung kedigdayaan Marc di Sirkuit Brno ini ?? Kita saksikan saja Jawabannya di Live race MotoGP yang akan digelar Sore hari ini lewat Transtoedjoeh. . .
Siapa Jagoanmu Brosist ??
ow…..gitu…. mantep mas brooo..
http://cicakkreatip.com/2014/08/16/kapan-jalan-aspal-pertamakali-di-buat-berikut-sejarah-jalan-aspal/
absen pagi, merdeka!!!
nice info, brno adalah sirkuit cepat dgn bnyak tikungan patah, sy sdh merasakanya, di “motogp 04” xixixixi
Saya gagal juara mulu nih di Brno, Pake Om Vale di MotoGP3 PS2, wkwkwkwk 😀
Jago guy martin aja lah.. ups..slh yak…!!!
Haiyaahh 😀
Tahukah anda, serie GP Brno bentrok juga kan???
http://peysblog.wordpress.com/2014/08/17/motogp-brno-bentrok/
Bentrok sama ???
kuncinya di racing line…..